Pendidikan Agama Kristen TK Kristen Petra 12 kelompok A pada tanggal 29 Agustus 2022 diawali dengan doa dan bernyanyi bersama dengan lagu “Bri Syukur”. Lagu ini menceritakan bahwa sebagai anak-anak Tuhan harus selalu bersyukur, bukan hanya pada saat senang namun dalam keadaan sedihpun harus mengucap syukur, seperti yang tertulis dalam Tesalonika 5:18 “Mengucap syukurlah dalam segala hal sebab itulah yang dikehendaki Allah di dalam Kristus Yesus bagi kamu”.

Cerita tentang seorang tuan rumah yang sedang mencari pekerja-pekerja untuk kebun anggurnya yang di sampaikan Bu Mery sangat menarik anak-anak. Terlihat anak-anak sangat antusias mendengarkan cerita tersebut. Cerita ini mengisahkan tentang pekerja-pekerja yang mulai bekerja dan ketika tiba waktunya untuk menerima upah ternyata upah yang di terima sama besarnya sehingga membuat para pekerja marah dan merasa bahwa pemilik kebun anggur tidak adil. Pesan dari cerita itu adalah , Tuhan tidak suka melihat anak-anak yang mudah marah. sampai  lupa untuk bersyukur, kepada Tuhan Yesus atas kebaikan yang sudah di terima.

Setelah mendengarkan cerita di lanjutkan dengan kegiatan “menempel tulisan buah roh di gambar buah anggur”. Lembar kerja ini sebagai pengingat pada anak-anak bahwa buah roh harus ada di dalam kehidupan, agar menjadi anak-anak yang dapat menyenangkan hati Tuhan Yesus.

Loading